2. Autoimun: Penyakit ini terjadi apabila sistem imunitas tubuh berlebihan sehingga tidak bisa membedakan virus atau kuman dengan sel tubuh manusia, ia menyerang tubuh sendiri. Jadi penyakit ini berbanding berbalik dengan penyakit AIDS, yaitu pada penderita AIDS kekurangan daya tahan tubuh sedang penderita autoimun justru berlebihan.

6. Morgellons: Termasuk jenis penyakit kulit yang misterius, karena biasanya penderita mengeluhkan adanya parasit di bawah kulitnya yang menjadikan ia ingin menggaruk kulitnya sampai kulitnya terluka dan memiliki luka terbuka. Sebagian ahli penyakit ini disebabkan oleh faktor delusi, tetapi sebagian berpendapat penyebanya nyata.
7. Creutzfeldt Jakob: Penyakit ini merupakan gangguan otak yang langka dan fatal. Penyebabnya belum diketahui, gejala paling dini penyakit ini berupa gangguan pada memori serta perubahan perilaku, penyakit ini berkembang dengan cepat disertai dengan entakan otot, lemas pada tangan dan tungkai kaki, kebutaan, dan akhirnya koma, hingga menyebabkan kematian. Penyakit ini juga disebut dengan penyakit sapi gila.
9. Pica:Penyakit ini memiliki ciri khas suka memakan benda-benda yang tidak wajar, seperti sabun, obat nyamuk bakar, lem, tanah dan sampai meminum minyak tanah. Untuk itu terapi dan konseling sering dipakai sebagai cara untuk menghilangkan kebiasaan yang tidak normal tersebut.
10. Alzheimer: Penyakit ini lebih dikenal dengan penyakit pikun, penyakit ini diakibatkan adanya degenerasi otak. Penelitian menunjukkan, massa otak penderita berkurang karena sel-sel saraf mengalami kematian secara cepat. Akibatnya, transmisi antar sel otak terganggu karena asetilkolin (zat yang berfungsi sebagai sarana komunikasi antarsel otak) jumlahnya turun.
0 opmerkings:
Plaas 'n opmerking